SISTEM INFORMASI AKUNTANSI Bab 1-3
Bab 1. Sistem Informasi Akuntansi (SIA) Apa itu SIA ? Sistem informasi akuntansi merupakan suatu sistem yang bertugas mengumpulkan data yang menjelaskan kegiatan perusahaan, mengubah data tersebut menjadi informasi, serta menyediakan informasi bagi pemakai di dalam maupum di luar perusahaan. Selain itu, sistem informasi akuntansi satu – satunya CBIS yang bertanggung jawab memenuhi kebutuhan informasi di luar perusahaan. Sedangkan CBIS dapat diartikan sebagai sistem pengolahan suatu data menjadi sebuah informasi yang berkualitas dan dapat dipergunakan sebagai alat bantu yang mendukung pengambilan keputusan, koordinasi dan kendali serta visualisasi dan analisis. Sistem Informasi akuntansi berhubungan dengan suatu fungsi yang bertanggung jawab terhadap arus dana kedalam perusahaan, dana diperlukan untuk mendukung kegiatan pemasaran, manufaktur dan kegiatan lainnya maka dari itu sangat perlu mengontrol semua arus dana agar penggunaannya bisa efektif. Mengapa kita perl